LKS Lomba Ketrampilan Siswa Tingkat Kabupaten Kendal

11 Oktober 2010 16:04:32, Submit:FDS, Dilihat: 8878x

Pada Tanggal 11 Oktober 2010 STEKOM Semarang kembali bekerjasama dengan beberapa sekolah SMK se Kabupaten Kendal mengadakan LKS Lomba Ketrampilan Siswa Tingkat Kabupaten Kendal. Lomba LKS ini diikuti oleh 7(tujuh) SMK se Kabupaten Kendal. Untuk Dewan Juri lomba Akuntansi se Kabupaten Kendal dipercayakan kepada STEKOM Semarang. Dewan Juri yang mewakili STEKOM diantaranya adalah Bpk Kustiyono, M.Kom sebagai Ketua Juri dan Ibu Maya Utami Dewi, M.Kom serta Ibu Kasih Purwantini, S.Kom sebagai Juri Anggota. Sebelum LKS Lomba Ketrampilan Siswa Tingkat Kabupaten Kendal dilaksanakan dilakukan pertemuan antara para Guru-guru SMK peserta Lomba dengan Panitia dan pihak STEKOM pada tanggal 8 Oktober 2010.

Keluar sebagai pemenang dalam LKS Lomba Ketrampilan Siswa Tingkat Kabupaten Kendal adalah Nala Widhiyastuti dari SMK Negeri 1 Kendal, juara 2(dua) diraih oleh Umi Zaidah dari SMK Muhammadiyah 1 Weleri, dan juara ke 3(tiga) diraih oleh Nur Kholifah dari SMK Negeri 1 Kendal.

Acara berlangsung cukup lama, dimulai dari jam 07.00 WIB sampai dengan jam 18.00 WIB. Agenda acara meliputi mengerjakan soal secara manual, ishoma, mengerjakan soal lab akuntansi, istirahat dan pengumuman secara langsung pemenang hasil LKS Lomba Ketrampilan Siswa Tingkat Kabupaten Kendal oleh Dewan Juri yang dihadiri oleh para Guru Pendamping dan pihak Panitia. Pelaksanaan Lomba bertempat di STEKOM Kendal. Sekali lagi Selamat ya…. buat para pemenang Lomba dan para Guru Pendamping yang telah setia mendampingi anak didiknya mengikuti Lomba dari awal sampai selesai. Buat peserta Lomba yang belum beruntung tetap semangat ya….siapa tahu tahun depan kalianlah juaranya…..

 

 

Tampak Ketua Juri Lomba Akuntansi Bpk. Kustiyono, M.Kom sedang mengawasi pelaksanaan lomba. Para peserta mengerjakan soal manual terlebih dahulu. Soal dan Lembar Jawab sudah disediakan oleh Panitia Lomba.

 

 

 

Sejumlah Peserta Lomba Akuntansi sedang mengerjakan soal pada materi Lab Akuntansi. Hmm…suasana Lab Akuntansi STEKOM Kendal yang nyaman membuat peserta Lomba kelihatan lebih tenang dalam mengerjakan soal.

 

 

 

Sejumlah Juri sedang melakukan koreksi untuk Hasil jawaban Akuntansi manual yang telah selesai dikerjakan oleh peserta Lomba. Tampak dalam gambar Ibu Maya Utami Dewi, M.Kom dan Ibu Kasih Purwantini, S.Kom sedang melakukan koreksi, nilai hasil dari koreksi tersebut akan digabungkan dengan nilai hasil Lab Akuntansi.

 
 


Kembali kehalaman sebelumnya   Print